Health Is Not Everything But Without Health Everything Is Nothing

Rabu, 02 Maret 2016

PROMKES LAKSANAKAN PELATIHAN SBH UNTUK PEMBINA PRAMUKA DAN KETUA SANGGA DARI BEBERAPA GUGUS DEPAN




Pinrang - Dinas Kesehatan Kab.Pinrang melalui Bidang Binkesmas Seksi Promkes dan pemberdayaan Masyarakat telah melaksanakan Pelatihan Saka Bakti Husada dan pelatihan Ketua Sangga Saka Bakti Husada di Aula Dinas Kesehatan, Rabu (02/03/2016). Kegiatan yang telah berlangsung dari hari Selasa kemarin telah selesai dengan terbentuknya Dewan Saka Satuan Karya Bakti Husada Cabang Pinrang.
Kepala Dinas Kesehatan Kab. Pinrang, dr. H. Muh. Ridha, M.Kes selaku Ketua Majelis Pembimbing Saka Bakti Husada yang didampingi oleh Sriwati, SKM, M.Kes selaku Ketua Harian SBH Cab. Pinrang menyampaikan dalam materinya bahwa peran Pramuka khususnya Pramuka Saka Bakti husada sangat penting sebagai wadah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dalam bidang kesehatan yang bisa diterapkan terhadap diri, keluarga, lingkungannya. Peran SBH bisa memperkenalkan obat-obat herbal melalui Krida Obat. SBH juga bisa mengambil peran dalam rangka mensukseskan Pekan Imunisasi Nasional Polio tanggal 8-15 maret 2016 nanti, jelasnya.
Di tempat yang sama, Ketua Kwarcab yang diwakili oleh Sekretaris Kwarcab Pinrang, Bahar Mani, SP menyampaikan materi tentang Kesakaan yang menjelaskan tentang Satuan Karya yang sudah aktif di Kab. Pinrang antara lain Saka Bayangkara, Saka Bahari, Saka Wanabakti dan Saka Bakti Husada. Dan harapannya bahwa ada tindak lanjut kegiatan SBH agar supaya tetap eksis dan ini semua ditunjang dengan peran Dewan Saka yang akan dibentuk nantinya, harapnya. Dewan Saka nantinya membuat program latihan serta melakukan perekrutan anggota baru Saka Bakti Husada, jelasnya.
Sejalan dengan Kadis Kesehatan, Kabid Binkesmas dr. H. Aswad, MKes selaku Anggota Mabi SBH juga menyampaikan peranan penting Saka Bakti Husada, bahwa anggota pramuka yang telah mengukiti SBH mampu memiliki pengetahuan, sikap dan contoh dalam penerapan Pola Hidup Bersih dan Sehat, jelasnya. Selanjutnya bisa menyebarluaskan informasi kesehatan kepada masyarakat.khususnya mengenai Kesehatan Lingkungan, Kesehatan Keluarga, Gizi, Pengendalian Penyakit, manfaat dan bahaya obat  serta PHBS, tutupnya.

“Scout Community Health Service Brigade” yang
biasa kita kenal dengan SBH diharapkan bisa berjalan dengan baik dengan terpilihnya Dewan Saka dari perwakilan Pengurus Sangga dari sekolah-sekolah yang diundang. Dan terpilih Nugie sebagai Ketua Dewan Saka Putra dan Sri Devi sebagai Ketua Dewan Saka Putri yang masing-masing merupakan utusan dari SMA Neg. 5 Pinrang. Bravo Pramuka SBH….!! (rusdi/dinkes)                      

Tidak ada komentar:

Posting Komentar